Tag Archives: MU

Kepindahan Arturo Vidal ke MU Belum Pasti

Gelandang Juventus, Arturo Vidal belum jelas kabar kepindahannya ke Manchester United. Sampai saat ini banyak pro dan kontra terus mewarnai proses transfer pemain Juve ini. Setelah dikabarkan ia lulus tes medis di Manchester United, pelatih Juve, Allegri, justru mengungkapkan bahwa Vidal tidak akan dijual di bursa transfer musim ini. Allegri mengaku telah berbincang dengan Vidal mengenai rencana Juve untuk mempertahankannya. Public memang dibingungkan dengan pernyataan yang belum jelas di kedua belah pihak.

“Vidal tidak kami jual. Saya sudah mempertimbangkan ini dengannya dan dia akan bertahan di Jeventus,” kata mantan asitek AC Milan dengan tegas di Sky Sport Italia.

Pernyataan yang sama juga diugkap oleh Direktur Umum Juve, Beppe Marotta. “Kontraknya sudah kami perpanjang, dia adalah pemain kami. Kami bangga memilikinya begitu pula sebaliknya. Jadi, ini bukanlah sebuah masalah. kata Marotta.

Sementara itu telah diberitakan bahwa agen Vidal, Fernando Felicevich, akan menemui perwakilan Manchester United untuk menyelesaikan masalah proses transfer musim ini.

Telah disebutkan bahwa Vidal akan dibeli MU dengan £47 juta atau setara Rp933 miliar. Ia akan ditawarkan kontrak selama 4 tahun dengan gaji £120 ribu per pekan. Kabar ini membuat beberapa orang tercengang, apakah Vidal benar-benar akan pindah ke MU atau tidak.

“Saya yakin bahwa Vidal mungkin akan hengkang, bukan karena saya tahu semuanya, tapi sebuah nilai yang besar datang di pasar Italia. Mereka kemungkinan harus menjual dan kamu tak bisa mempertahankan pemain yang ada dalam proposal tersebut,” ungkap Andrea D’Amico, agen rekan satu tim Vidal di Juve, Sebastia Giovinco.

 

Setan Merah Tinggalkan Formasi Lama, dan Sambut Masa Depan Baru

Setan Merah Tinggalkan Formasi Lama, dan Sambut Masa Depan Baru– Ini dia hal baru yang akan segera di alami oleh para punggawa setan merah di awal – awal musim bergulir, satu hal baru telah lahir di kubu setan merah. Dengan datangnya Louis Van Gaal memang benar – benar merubah 180 derajat tatanan yang sudah terjalin sekian lama di kubu setan merah, sebenarnya hal ini merupakan keterbatasan yang kini sedang dimiliki oleh MU namun Gaal mampu merubahnya sebagai kelebihan setan merah.

Terpantau lancar gaya bermain setan merah pasca melakukan lawatannya ke AS, menumbangkan LA Galaxy dengan strategi 3-5-2 adalah satu hal baru bagi MU yang biasa menerapkan strategi 4-4-2. Kurangnya bek tengah membuat Gaal hanya dapat memasang 3 bek berjajar untuk melindungi garis bertahannya.

Sebenarnya ini bukan kali pertama Gaal menerapkan tiga orang pemain bertahan di satu garis, Timnas Belanda menjadi tim yang pernah mengenyam strategi ini dan terbukti efektif meski minim bek namun pertahanan timnas Belanda tetap kokoh, dan hal inilah yang terjadi ketika MU menumbangkang LA Galaxy dengan skor 7-0 tanpa balas.

Hasil ini tentu semakin membakar semangat mental pemain United yang musim llau terdampar di papan tengah, dengan formasi baru dan juga pelath baru MU semakin yakin bila musim depan akan menjadi musim yang cukup menyenangkan meski perjuangan berat harus dilalui oleh MU, dengan formasi baru yang sudah teruji ini tidak menutup kemungkinan bila MU dapat kembali ke puncak kejayaan.

Terobosan Baru Van Gaal Bersama MU

Terobosan Baru Van Gaal Bersama MU– Kali ini bukan masalah jual beli pemain atau masalah strategi yang akan jadi topik bahasan kita pada kesempatan kali ini, melainkan langkah awal yang diambil oleh pelatih baru Manchester United terhadap salah satu pusat pelatihan yang biasa digunakan oleh punggawa MU untuk berlatih, pusat latihan Carringtan adalah salah satu pusat pelatihan yang sangat sering digunakan oleh MU untuk berlatih, mengingat kondisi cuaca yang kian tidak menentu akhirnya Van Gaal memberikan usul kepada manajemen agar mengganti rumput lapangan pusat pelatihan Carrington dengan rumput sintetis hybrid.

Rumput sintetis hybrid merupakan rumput yang dipergunakan oleh MU di Old Trafford saat ini, rumput ini buknlah rumput asli pada umumnya. Sesuai dengan namanya rumput ini adalah rumput tiruan yang dipergunakan karena alasan mudahnya perawatan, berbeda dengan rumput asli yang sangat rentan mengalami kerusakan baik karena penggunaan dan faktor cuaca ekstrim yang melanda kota Manchester.

Rumput yang akan dipergunakan ini tidak murni menggunakan bahan plastik, rumput asli tetap akan ditanamkan namun dengan jumlah yang lebih sedikit dari biasanya. Caranya pun unik serat fiber yang menyerupai rumput dibenamkan sedalam 20 cm di bawah permukana tanah dan serat ini akan berjumlah 3% dari luas tanah secara keseluruhan,

Barulah rumput asli akan ditumbuhkan, selaku pengembang proyek rumput sintetis hybrid ini Desso GrassMaster mnegungapkan bahwa permukan tanah akan lebih solid atau lebih kuat dan juga tingkat kerusakan akan sangat kecil jika dibandingkan dengan lapangan rumput asli, serta kontrol bola jauh lebih mantap karena permukaan tanah yang jauh lebih padat dibandingkan dengan lapangan biasa, inilah yang membuat Van Gaal melirik toknologi ini agar MU mau mengganti rumput pada pusat pelatihan di Carrington.

MU Butuh Bek Bukan Gelandang

MU Butuh Bek Bukan Gelandang– Mantan kapten setan merah, Bryan Robson, mengatakan bahwa Mancheter United sangat membutuhkan bek terutama bek tengah bukan gelandang. Robson mengamati mantan timnya tersebut saat ini terlalu sering mengincar pemain gelandang, padahal hasil buruk yang di raih musim akhir kemarin kebanyakan terjadi karena lemahnya pertahanan.

Memang belakangan ini rumor yang beredar tentang masalah dalam kubu setan merah adalah gelandang. Namun bila di lihat lebih rinci lagi, bek tengah merupakan masalah yang serius. Terlebih dengan perginya Nemanja Vidic dan Rio Ferdinand, seharusnya membuat MU memperkuat pertahanan bukan malah berburu pemain gelandang. Bek yang tersisa di MU kini hanya Evans, Jones, dan Smalling.

Seperti yang telah di ketahui, MU memboyong Fellaini musim lalu dan performanya sangat tidak karuan. Meskipun ia tampak bersinar di Piala Dunia namun gaya permainannya kurang cocok bersama MU. Pada musim ini, United membeli pemain muda Ander Herrera yang juga termasuk seorang gelandang. Dengan begitu, jumlah stok gelandang Manchester United bisa dibilang sudah terlalu banyak.

Robson mengatakan dalam situs resmi klub, “Seharusnya MU tidak membeli gelandang lagi, karena gelandang di dalam MU sudah cukup banyak. Dengan kehilangan Nemanja Vidic dan Rio Ferdinand, seharusnya MU lebih mempertimbangkan untuk membeli bek, terutama bek tengah. Saya berpikir bek tengah lebih penting dari pada gelandang pada situasi seperti ini.”

Denis Irwin : Van Gaal bawa MU ke Puncak

Denis Irwin Mengatakan Van Gaal bawa MU ke Puncak– Mantan pemain bertahan Setan Merah, Denis Irin, mengatakan bahwa segudang pengalaman Van Gaal akan membawa MU menuju puncak klasemen Premier League musim depan. Pengalaman seorang Louis van Gaal akan menjadi ilmu yang paling berharga untuk seluruh pemain Manchester United.

Seperti yang telah di ketahui bahwa Manchester United akan pergi ke Amerika Serikat dalam rangkaian tur pra musim. Dalam tur tersebut di Amerika Serikat, MU akan berhadapan dengan LA Galaxy, Real Madrid, Inter Milan, dan AS Roma. Gaal juga diharapkan untuk bisa menyatu dengan permainan United selama tur tersebut meskipun tidak secara langsung.

Melihat hal ini, Irwin menyadari bahwa Van Gaal butuh waktu untuk beradaptasi dengan para pemain MU sehingga permainan yang sesungguhnya bisa terlihat. Di lansir oleh Sky Sports, Irwin mengatakan bahwa gaya permainan Louis van Gaal perlahan pasti bisa memberikan dampak positif bagi Manchester United namun semua butuh proses.

Irwin juga menambahkan, “Dia telah menjuarai beberapa trofi bergengsi dari beberapa klub di dunia. Pengalaman Louis van Gaal akan membuat Manchester United menjadi semakin kuat. Posisi puncak merupakan hal wajib yang harus di peroleh musim mendatang.” Prestasi yang dibuat Gaal selama karir, pernah menjuarai liga saat bersama Ajax, Barcelona, Munchen, AZ Alkmaar. Bersama Ajax bukan hanya menjuarai liga tetapi juga menjuarai Liga Champions.

Siapa Kapten MU Selanjutnya?

Siapa Kapten MU Selanjutnya?Rumor yang saat ini banyak di perbincangkan adalah tentang siapa kapten Mu yang selanjutnya. Karena sampai saat ini, Louis van Gaal, manajer baru Manchester United, belum bisa memberikan jawaban yang pasti tentang hal tersebut. Ia hanya mengatakan bahwa kapten merupakan seseorang yang penting di dalam tim.

Van Gaal beranggapan bahwa dirinya masih membutuhkan waktu untuk bisa memahami karakter setiap pemain. Ia menganggap kapten adalah orang yang berperan penting dalam permainan, sehingga ia tak ingin terburu buru dalam menentukan keputusan tentang kapten MU selanjutnya. Seperti yang telah di ketahui, kapten setan merah musim lalu adalah Nemanja Vidic.

Seperti yang telah di lansir ESPN, Van Gaal mengatakan, “Menurut saya, kapten adalah sosok yang amat sangat penting dalam tim dan saya membutuhkan banyak waktu untuk bisa menentukan siapa pemain yang tepat. Saya membutuhkan waktu satu bulan hingga dua bulan lagi untuk bisa memahami karakter setiap pemain secara detail.”

“Tentunya semua pemain Manchester United adalah para calon kapten yang akan saya pilih. Saya memang tak ingin terlalu cepat dalam menentukan keputusan, meskipun demikian saya tidak memiliki banyak waktu,” tambahnya. Meski Van Gaal telah menegaskan bahwa semua pemain MU merupakan calon kapten, kabar yang beredar menyebutkan Wayne Rooney dan Robin van Persie merupakan kandidat terkuat yang akan menjadi kapten MU selanjutnya.

 

08:24 AM